Minggu, 06 Januari 2013

5CM


Awal tau film 5cm itu acara road show dikampus jadi para pemain penulis novel dan para pendukung film 5cm dating untuk promoin filmnya.

Pertama juga ga tau apa si film 5cm kayanya ga menarik karena pemain utamanya ganteng ganteng dan menarik mau ah daftar buat dateng ke road show mumpung free ga ada jadwal kuliah.

Nah film ini awalnya dari sebuah novel yang ditulis oleh mas Donny Dirgantoro, yang terinspiras dari kisahnya, katanya sih dinovelnya aja menarik apa lagi difilmnya, dari situ mulai tertarik untuk nonton film 5cm yang akan rilis pada 12.12.12.

Cerita film 5cm ini tentang 5 seorang sahabat dengan segala keunikan karakter mereka, menjadi satu dan mencoba mewujudkan mimpinya di puncak gunung tertinggi di Jawa. 5 sahabat difilm ini GENTA (FEDI NURIL), ARIAL (DENNY SUMARGO), RIANI (RALINE SHAH), IAN ( IGOR SAYKOJI), ZAFRAN (HERJUNOT ALI) DAN DINDA (PEVITA PEARCE).

Suatu hari mereka merasa jenuh karena persahabatannya mereka gini gini aja dan akhirnya kelimanya memutuskan untuk berpisah, tidak saling berkomunikasi satu sama yang lain selama 3 bulan lamanya.
Setekah berjalan 3 bulan mereka berlimapun kembali dan merayakan pertemuan mereka dengan sebuah perjalanan penuh impian dan tantangan. Sebuah perjalanan hati demi mengibarkan sang saka merah putih di puncak tertinggi jawa pada tepat tanggal 17 agustus. Sebuah perjalanan penuh perjuangan yang membuat mereka semakin mencintai tanah air Indonesia. Dan dipuncak semeru-lah, pada akhirnya cinta mereka menemukan tempatnya masing-masing.

Menurut saya film ini termasuk kategori layak untuk ditonton. selain kisah cinta dan persahabatan. Tentunya film ini sebenernya ingin mengajak para penonton untuk mencintai negerinya sendiri yaitu INDONESIA yang sangat indah ini. Dan saya cukup bangga masih ada yang membuat film dan mengekspos keindahan Indonesia seperti ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar